xRxMD7PS3NtTSVmco65VMRdxlfCE6kZjEW7YE8i1

BEGINI CARANYA UNTUK MENGATASI GAGAL REGISTRASI DAPODIK PAUD V3.5.0

walicomputer.web.id, - Untuk anda yang telah melakukan registrasi dapodik secara offline namun gagal dengan menampilkan pesan notifikasi atau keterangannya jadi begini Caranya untuk mengatasi Gagal Registrasi Dapodik PAUD secara Offline jika sudah diinstal tempat lain atau sejenis kemudian anda disuruh reset pengguna, tidak perlu kuatir admin akan memberikan cara langkah-langkahnya untuk mereset akun pengguna Dapodik PAUD melalui Manajemen PAUD secara mandiri untuk semua rekan-rekan operator PAUD yang belum paham mari kita simak sama-sama sambil belajar tapi ingat di perhatikan baik-baik ya cara penggunaannya jika tidak akan mengalami kegagalan proses Reset Pengguna.

LANGKAH-LANGKAHNYA
Pertama
Anda langsung login Manajemen PAUD klik link Resmi...
https://manajemen.paud-dikmas.kemdikbud.go.id/Home/SatuanPendidikan

Kedua
lakukan reset pengguna secara mandiri dengan mengklik tanda silang merah di sebelah kanan kotak biru bertulis Operator seperti pada gambar.
https://walicomputer.blogspot.com
Manajemen Paud Reset Pengguna Dapodik PAUD
Ketiga
Kemudian ikuti langkah selanjutnya isikan data pengguna sebagai berikut

  • Nama Pengguna
  • Username / Nama Email sekolah
  • Alamat
  • No Handphone
  • No Telepon

setelah isian data Pengguna telah lengkap lalu anda Simpan

Keempat
Ubahlah metode synkronisasi di manajemen Paud menjadi Dapodik Offline/Sinkronisasi online setelah itu anda simpan.
https://walicomputer.blogspot.com
Metode Sinkronisasi
https://walicomputer.blogspot.com
Ubah Metode Sinkronisasi menjadi Dapodik Offline/Sinkronisasi Online

Catatan :
Mohon berhati-hati!
Perubahan metode sinkronisasi dari Dapodik Offline menjadi Dapodik Online mengharuskan registrasi ulang aplikasi dan data yang belum tersinkronisasi tidak dapat disinkronkan ke server.
Kelima
Setelah anda mengikuti langkah-langkah di atas silahkan anda instal Aplikasi Dapodik Terbaru versi 3.5.0 sebelum melakukan registrasi ulang pada aplikasi Dapodik terbarunya.

Jika anda belum mempunyai installer Aplikasi Dapodik PAUD Versi 3.5.0 silahkan anda klik link tautan yang admin sediahkan sebagai berikut;
DOWNLOAD INSTALLER APLIKASI DAPODIK OFFLINE VERSI 3.5.0

Demikianlah mengenai artikel ini tentang Begini Caranya Untuk Mengatasi Gagal Registrasi Dapodik PAUD versi 3.5.0, ini dapat bermanfaat dan membantu bagi teman-teman atau rekan operator sekolah seluruh indonesia. dan terima kasih atas kunjungannya

Post a Comment

Terimakasih sudah membaca artikel kami, silahkan tinggalkan komentar jika ada keluhan mengenai link yang mati atau artikel rusak silahkan laporkan kepada kami ya !!!!